Ajax Tekuk Schalke 2-0, Anderlecht Tahan Imbang MU 1-1
Ajax Tekuk Schalke 2-0,
Anderlecht Tahan Imbang MU 1-1
Ajax Tekuk Schalke 2-0
Ajax berhasil menekuk Schalke 2-0 pada pertandingan leg pertama babak perempat final Liga Europa di Amsterdam Arena, Jumat (14/4) dini hari WIB. Dalam pertandingan ini kapten Davy Klaassen menjadi pahlawan bagi tim tuan rumah dengan mencetak kedua gol.
![]() |
image: AP Photo |
Gol pertama tercipta dari titik penalti pada menit ke-21. Pelanggaran yang dilakukan Schopf pada Amin Younnes membuat wasit menunjuk titik putih. Klaassen, yang maju sebagai algojo, sukses menunaikan tugasnya.
Tak lama babak kedua dimulai, Klaassen kembali mencetak gol. Tepatnya pada menit ke-52. Berawal dari umpan silang Justin Kuivert, ia berhasil melepaskan tendangan volley ke gawang Schalke.
Tim asuhan Peter Bosz memiliki sejumlah peluang untuk menambah keunggulan, namun kiper Schalke Ralf Fahrmann masih mampu melakukan penyelamatan gemilang. Hingga pertandingan berakhir skor bertahan 2-0.
Anderlecht Tahan Imbang MU 1-1
Tim papan atas Liga Belgia RSC Anderlecht berhasil menahan imbang Manchester United (MU) dengan skor 1-1 dalam laga perempat final Liga Europa, Jumat (14/4) dinihari WIB. Dalam pertandingan digelar di Stadion Constant Vanden Stock, MU unggul lebih dahulu pada babak pertama, namun Anderlecht mampu menyamakan kedudukan empat menit sebelum pertandingan berakhir.
Bermain di hadapan ribuan pendukungnya, Anderlecht cukup agresif sejak menit awal. Pada menit kedua, Anderlecht telah menggebrak pertahanan MU melalui kerja sama Leander Dendoncker dan Massimo Bruno. Namun sayang umpan dari Dendoncker tak bisa dituntaskan dengan sempurna oleh Bruno.
Pada menit kesembilan, Anderlecht kembali menebar ancaman. Kali ini melalui sepakan kaki kiri Acheampong dari luar kotak penalti. Namun sayang bola masih melebar dari gawang yang dijaga oleh Sergio Romero.
MU tak tinggal diam. Pada menit ke-18, anak asuh Mourinho tersebut hampir saja mencetak gol. Sontekan Zlatan Ibrahimovic hampir saja membobol gawang Anderlecht. Namun bola berhasil ditepis oleh penjaga gawang Anderlecht, Ruben Ivan Martinez. Bola liar sempat disambar oleh Lingard dari jarak cukup dekat, namun tembakannya masih membentur tiang gawang.
Suporter tuan rumah harus terdiam ketika Henrikh Mkhitaryan berhasil mencetak gol pada menit ke-36. Gol tercipta setelah Rashford melepaskan tendangan namun masih berhasil dihalau oleh Kiper Ruben Ivan Martinez. Bola muntah kemudian disambar oleh Mkhitaryan. 1-0 untuk MU. Skor tersebut bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, Anderlecht mencoba menyamakan kedudukan. Hal itu hampir saja terwujud ketika pertandingan baru saja berjalan lima menit. Memanfaatkan bola muntah, Acheampong melepaskan tembakan jarak dekat. Namun berkat kesigapan Valencia, sepakan Acheampong masih bisa diadang.
MU nyaris saja menambah keunggulannya pada menit ke-80 saat pemain pengganti Fellaini melakukan tembakkan keras. Namun bola masih berhasil dihalau oleh pemain bertahan Anderlecht kemudian diselamatkan Ruben Martinez.
Suporter tuan rumah bergumuruh ketika Leander Dendoncker berhasil merobek jala MU pada menit ke-86. Umpan terukur dari Ivan Obradovic dari sisi kiri pertahanan MU tak disia-siakan oleh Dendoncker. Bola disambut dengan sundulan keras yang tak mampu ditepis oleh Romero. Kedudukan pun berakhir imbang 1-1.
Susunan pemain:
Anderlecht: Ruben, Appiah, Mbodji, Nuytinck, Obradovic, Tielemans (c), Dendoncker, Stanciu, Bruno, Kiese-Thelin, Acheampong.
Cadangan: Boeckx, Deschacht, Spajic, Chipciu, Capel, Teodorczyk, Hanni.
MU: Romero, Eric Bailly, Marcos Rojo, Antonio Valencia, Matteo Darmian, Paul Pogba, Jesse Lingard, Michael Carrick, Marcus Rashford, Mkhitaryan, Ibrahimovic.
Cadangan: David de Gea, Anthony Martial, Daley Blind, Ander Herrera, Luke Shaw, Fosu-Mensah, Fellaini.
Komentar Mou Setelah MU Ditahan Imbang Anderlecht
Pelatih Manchester United (MU) Jose Mourinho mengungkapkan kecewaanya atas hasil imbang yang diperoleh anak asuhnya saat bertandang ke kandang Anderlecht dalam laga perempat fina Liga Europa, Jumat (14/4) WIB. Menurutnya MU cukup menguasai jalannya pertandingan, namun karena satu kesalahan pertandingan berakhir imbang.
“Kita harusnya memenangkan pertandingan. Kita memiliki kesempatan, kita memiliki kontrol. Tapi karena satu kesalahan kita terhukum,” kata Mourinho seperti dilaporkan akun twitter resmu MU @ManUtd.
Gelandang MU Morouane Fellaini juga mengaku cukup kecewa dengan hasil imbang yang dituai timnya. “Kami kecewa. Tapi kami memiliki pertandingan lainnya (laga kandang) agar membuat MU menuju semifinal,” ujar Fellaini.
Laga leg pertama perempat final antara MU melawan Anderlecht digelar di Stadion Constant Vanden Stock. Pada pertandingan ini, MU sempat unggul lebih dulu melalui gol Henrikh Mkhitaryan pada menit 36. Skor tersebut bertahan hingga babak pertama usai.
Anderlecht baru bisa menyamakan kedudukan ketika babak kedua hampir usai. Leander Dendoncker menjadi penyelamat timnya setelah berhasil membobol gawang Sergio Romero pada menit ke-80.
Sumber: republika.co.id
Post a Comment for "Ajax Tekuk Schalke 2-0, Anderlecht Tahan Imbang MU 1-1"